MINSEL, MANADOLIVE. CO. ID— Ketua komisi IX DPR.RI Felly E.Runtuwene, gandeng badan POM Sulut Gelar Komunikasi Informasi dan Edukasi, terkait makanan sehat dan tidak sehat terhadap warga Minahasa Selatan Tompaso baru
Giat bertempat di Gedung Serbaguna Tompaso baru 29/3/22 selasa kemarin, di hadiri oleh masyarakat Tompaso baru dan sekitarnya dengan tidak lepas dari anjuran pemerintah untuk mengikuti Prokes, memakai masker dan duduk sesuai dengan jarak yang sudah ditentukan.
Dalam kegiatan ini sudah di awali dengan doa pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan oleh sumber berita Ketua Komisi IX DPR.RI Felly E.Runtuwene lewat siaran langsung dari istana DPRRI, Dalam Penjelasan Felly mengatakan bahwasanya pengetahuan masyarakat terkait kesehatan untuk membentengi diri dengan menggunakan makanan atau obat masih sangat miring dan belum memenuhi syarat kesehatan untuk berkehidupan sehari hari, oleh sebab itu Felly menganjurkan agar masyarakat hendaklah jadi pinter demi menjaga kesehatan masing masing.

Felly juga berharap, berhati hatilah dengan makanan yang ada di sekitar kita, pastikan bahwa semua itu selalu steril dan sehat untuk dikonsumsi apalagi di tengah mewabahnya pandemi Virus Corona. Sayangilah diri kita dengan mengikuti anjuran pemerintah Ungkap Srikandi Sulut ini
Peredaran bahan makanan dan berbahaya semakin meningkat dan penyalahgunaan semakin terasa masyarakat, oleh sebab itu fungsinya komunikasi informasi dan edukasi sangat di perlukan, sebagai bentuk peningkatan dan pengetahuan pada masyarakat, agar dapat meningkatkan juga pengetahuan kesehatan masyarakat, dengan tujuan Badan POM bisa meningkatkan peran aktif dalam pemilihan makanan dan obat yang bermutu untuk di kosumsi, tandasnya
Selain itu kehadiran BPOM menurut FER, untuk mengantisipasi dan meningkatkan kewaspadaan terkait penggunaan makanan yang sudah tidak layak di kosumsi, dan juga obat obatan yang bisa membuat diri kita terancam sakit, tambahnya
Terpantau tim liputan yang hadir, Camat Tompaso baru, Kapolsek diwakili, tokoh-tokoh msyarakat, ratusan warga Tompaso baru dan sejumlah media. kegiatan ini terlaksana dibantu oleh ibu Novita Mamahit dan personil, tim liputan ML, (temmy)









