Bitung,MANADOLIVE.CO.ID- Seperti biasa agenda rutin Bakudapa Curhat Polres Bitung setiap hari Jumat dan kali ini dianggap luar biasa oleh Kalapas Kelas 2B Tewaan Bitung Syukron Hamdani.
Menurutnya pertemuan hari Jumat 10 Februari 2023 antara Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma Irawan bersama Kakan Kemenag Bitung Yahya Wahyudin dengan warga binaan sangat baik tanpa ada keributan dan berlangsung kondusif.

Ratusan warga binaan menyatakan sikap dukungan mengurangi kriminalitas di kota Bitung.
Kapolres Bitung sendiri menyampaikan hal ini merupakan nostalgia polisi dengan pelaku kejahatan yang sudah menjalani proses hukuman.
Ia mengajak warga binaan memiliki ketrampilan agar ketika bebas bisa bekerja mandiri dan jadi panutan lebih baik lagi di lingkungan.
Kegiatan ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Polres Bitung,Lapas Tewaan dan Kantor Kementerian Agama tentang pemberdayaan warga binaan.Guls














