Bitung,MANADOLIVE.CO.ID- Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-29 tingkat Provinsi Sulawesi Utara yang di gelar di Stadion Dua Sudara Manembo-nembo Kota Bitung selaku tuan dan nyonya rumah sukses menggelar hajatan akbar ini.
Terbukti hari Minggu 19 Juni 2022 dilaksanakan acara penutupan MTQ Ke-29 oleh Sekprov Sulut Dr.Trasenohadi bersama wakil ketua LPTQ Sulut, Kakanwil Agama Sulut serta pengumuman juara-juara perlombaan.
Dewan hakim MTQ Ke-29 tingkat Provinsi Sulawesi Utara mengumumkan bahwa kontingen kafilah kota Bitung berhasil menyabet juara umum.
Piala juara ini langsung di serahkan kepada ketua kontingen kafilah kota Bitung dilanjutkan ke tangan Penjabat Sekretaris Daerah kota Bitung Rudy Theno, MT.
Mewakili Wali Kota Maurits Mantiri dan Wakil Wali Kota Hengky Honandar menyampaikan banyak terimakasih kepada panitia pelaksana atas suksesnya acara MTQ terlebih kerja keras pelatih serta kafilah sehingga mendapat prestasi juara umum. (Red)








