BITUNG, MANADOLIVE. CO.ID– Hari Ulang Kota Bitung yang ke 31 dirayakan dengan penuh kesederhanaa. Diawali dengan Upacara yang menjadi Inspektur Upaara adalah Wali Kota Bitung Maurits Mantiri, Senn (11/10/2021) di Tribun Kantor Walikota Bitung.
Dalam kesempatan tersebut, dihadiri Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar, Ketua DPRD Bitung dan jajaran Forkopimda Kota Bitung. Upacara yang tetap mematuhi prokol kesehatan diikuti dengan penuh khidmat.
Dalam sambutannya, Walikota Bitung memberikan apresiasi kepada seluruh warga kota Bitung serta jajaran ASN di lingkungan Pemerintah Kota Bitung yang sudah mendukung program pemerintah kota Bitung. Antara lain dengan vaksinasi hebat yang terus dilakukan.
Selain itu, program pemerintah kota Bitung yang selalu memprioritaskan kesejahteraan warga, sehingga penghargaan yang diberikan adalah untuk warga kota Bitung. “Mari bersama kita majukan dan membangun kota Bitung agar Kota Bitung bisa lebih sejahtera,” tandas Walikota Maurits Mantiri. (ant)








