BITUNG, MANADOLIVE. CO. ID—Pemerintah Kota Bitung melalui Tim Penggerak PKK Kota Bitiung mengikuti Lomba Hatinya PKK Tingkat Provinsi Sulawesi Utara , besok (4/11/2021). Persiapan Lomba Hatinya PKK yakni dengan Kampung Hatinya PKK Kelurahan Girian Bawah sebagai utusan mewakili Kota Bitung.
Lomba dilaksanakan untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga, mendukung penanggulangan Covid 19 dan penurunan angka stunting melalui Gerakan Aku Hatinya PKK Sekaligus merintis destinasi wisata lewat Kampung Aku Hatinya PKK yang berciri khas daerah dengan metode urban farming dan memasyarakatkan Diversifikasi pangan dan pemannfaatan pangan local untuk kebutuhan sehari-hari serta meningkatkan pendapatan dan gizi keluarga. Kegiatan unggulan Aku Hatinya PKK, berkolaborasi dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Dinas Perikanan dan Kelautan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pariwisata, dan Dinas Perkim.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk memanfaatkan pekarangan yang dapat diklasifikasikan dengan lumbung hidup, warung hidup, Toga (Tanaman obat keluarga) serta kolam ikan dan peternakan disebut lumbung hidup karena sewaktu-waktu kebutuhan pangan pokok seperti beras, jagung, umbi-umbian dan sebagaiya terseda di pekarangan
Bahan-bahan tersebut disimpan dan tertata dalam pekarangan dengan keadaan hidup, sehingga pada saatnya nanti dapat dipanen dan dinikmati oleh keluarga, “Dengan Hatinya PKK dapat menngkatkan ketahanan pangan keluarga dengan pemanfaaatan pekarangan dengan menanam lumbung hidup, warung hidup, toga, tanaman hias, perikanan dan peternakan sehingga dapat digunakan bukan hanya untuk kebutuhan sehari-hari tapi juga dapat meningkatkan pendapatan keluarga ,” ujar Ketua PKK Kota Bitung Ny. Rita Mantiri-Tangkudung, ST.
Hal senada juga dikatakan Ketua POKJA III TP-PKK Kota Bitung Ny Pingkan Marentek-Kapoh, ‘Lorong-lorong hijau yang ada dikembangkan menjadi Kampung Hatinya PKK yang nanti dapat menjadi rintisan kampung wisata di Kota Bitung,” ujarnya. (ant)













