Dua Guru Berprestasi Terundang Ke Istana Negara

by -369 Views

BITUNG, MANADOLIVE. CO. ID- Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang di sela-sela rapat tahunan Jumat 16 Agustus 2019 menyampaikan salah satu yang hadir di kantor MPR/DPR RI yakni 1500 guru berprestasi se-Indonesia. Kota Bitung sendiri memiliki perwakilan dua guru berprestasi yang terundang hadir di momentum tersebut.

Kadis Pendidikan Julius Ondang saat dikonfirmasi membenarkan dua guru dari Kota Bitung ke Jakarta memenuhi undangan mendengar pidato Presiden Jokowi di gedung Nusantara.

Ia mengatakan kedua guru yakni Elsi Kelejan, SPd guru berdedikasi dari SDN Posokan Kecamatan Lembeh Utara dan Merlin Wulur, MPd guru berprestasi dari SDN Inpres 6/84 Kakenturan Kecamatan Maesa.

Menurutnya kedua guru dimaksud juga di Undang ke Istana Negara untuk menghadiri upacara detik detik Proklamasi 17 Agustus dan fasilitas pendukung merupakan tanggung jawab Dinas Pendidikan. (Red)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.