Bupati Tekankan Pariwisata Berkelanjutan di Kawasan Hutan Lindung Lenganeng – Bowongkulu

by -207 Views

Tahuna Manadolive.co.id – Bupati Kepulauan Sangihe Michael Thungari menegaskan pentingnya pengembangan pariwisata berkelanjutan di kawasan hutan lindung, khususnya di sekitar ruas jalan Lenganeng – Bowongkulu. Hal itu disampaikan dalam kegiatan groundbreaking pembangunan jalan tersebut.

Dalam keterangannya, Bupati menyebutkan bahwa pengembangan pariwisata di kawasan hutan lindung memerlukan keseimbangan antara pelestarian lingkungan, peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat lokal, dan pelestarian budaya.

“Fokus utama adalah partisipasi masyarakat, pengelolaan berbasis ekosistem, serta penggunaan lahan yang bijak dan terkontrol untuk menjaga fungsi lindung hutan dalam jangka panjang,” ujarnya.

Ia menambahkan, tantangan terbesar dalam pengembangan sektor ini adalah menjaga kelestarian alam dari dampak aktivitas wisata sekaligus meningkatkan kesadaran pengunjung mengenai pentingnya isu keberlanjutan.

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe berharap, pembangunan akses jalan Lenganeng – Bowongkulu dapat membuka peluang ekonomi baru bagi masyarakat sekitar, tanpa mengorbankan fungsi ekologis kawasan hutan lindung yang ada.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.