BITUNG, MANADOLIVE.CO.ID- Selama dua hari ujian tugas akhir dan Yudisium angkatan IV mahasiswa Bitung Logistic Community College atau Akademi Komunitas Logistik Bitung akhirnya pihak penyelenggara menyatakan bahwa dari 60 peserta, 5 mahasiswa dinyatakan gugur.
Wakil koordinator BLCC Ando Bawuoh ketika di konfirmasi Sabtu 12 September 2020 menerangkan pelaksanaan ujian 9 sampai 10 September pekan lalu hanya 55 mahasiswa yang lulus dan 5 mahasiswa gugur bisa mengulang di tahun depan.
Untuk rencana persiapan wisuda Ia mengungkapkan akan berkoordinasi dengan Politeknik Negeri Samarinda diperkirakan tanggal 10 Oktober mendatang.
Adapun mahasiswa yang memiliki nilai tertinggi yaitu Junaedi Mochtar 90, Femmy Chaterina Masambe 89,86 dan Jensy Ekaristi Alow 89,36. (Red)








