Tahuna, Manadolive.co.id — Operasi Gabungan yang digelar di Kelurahan Bungalawang, tepat di bawah RSUD Liun Kendage, Kamis (30/10/2025), kembali menjadi sarana edukasi bagi masyarakat agar taat membayar pajak kendaraan bermotor. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 hingga 12.00 WITA ini merupakan hari kedua pelaksanaan operasi tersebut.
Operasi Gabungan ini merupakan kolaborasi antara Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kepulauan Sangihe, Satuan Lalu Lintas Polres Kepulauan Sangihe, dan Jasa Raharja. Tujuannya adalah meningkatkan kesadaran serta kepatuhan wajib pajak, sekaligus menekan angka tunggakan pajak kendaraan bermotor di wilayah Sangihe.
Dalam kegiatan tersebut, Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Kepulauan Sangihe, Iptu Nelta Rengkung, memimpin pelaksanaan “Polantas Menyapa”, yakni program edukatif yang mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas. Rengkung juga memberikan imbauan langsung kepada pengendara agar disiplin menaati peraturan lalu lintas dan tidak menunggak pajak kendaraan.
“Selain sosialisasi taat pajak, kami juga memberikan teguran bagi pelanggar lalu lintas. Khusus kendaraan yang menggunakan knalpot brong, langsung kami tindak di tempat,” tegas Iptu Rengkung.
Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin memahami pentingnya membayar pajak tepat waktu sebagai bentuk kontribusi terhadap pembangunan daerah serta menciptakan ketertiban dalam berlalu lintas.
#MarijoBayarPajak #PajakLunasAmanBerkendara








