DP2KBD Serahkan Alat Permainan Edukatif BKB untuk Dukung Tumbuh Kembang Balita

by -139 Views

Tahuna Manadolive.co.id — Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Daerah (DP2KBD) menyalurkan Alat Permainan Edukatif (APE) kepada sejumlah kampung di beberapa kecamatan sebagai upaya mendukung peningkatan kualitas tumbuh kembang balita serta pencegahan stunting.

Kepala DP2KBD dr Joppy Thungari menyampaikan bahwa paket APE tersebut akan diserahkan ke kampung-kampung untuk dimanfaatkan oleh para kader dalam kegiatan penyuluhan kepada masyarakat, khususnya orang tua balita. Dalam paket tersebut tersedia buku-buku edukatif yang berisi informasi penting bagi orang tua terkait pengasuhan dan pemantauan tumbuh kembang anak.

Selain itu, paket APE juga dilengkapi dengan alat permainan yang dirancang untuk melatih motorik kasar balita. Melalui penggunaan alat permainan tersebut, diharapkan dapat mendorong pertumbuhan dan perkembangan anak secara optimal sejak usia dini.

“Paket ini dikenal sebagai Bina Keluarga Balita (BKB) Instaning, yang bertujuan membantu keluarga dalam memberikan stimulasi yang tepat bagi balita agar tumbuh sehat dan terhindar dari risiko stunting,” ujar Kadis DP2KBD.

Adapun kampung-kampung penerima bantuan APE BKB Instaning tersebut meliputi Kecamatan Kendahe, yakni Kampung Mohongsawang, Kampung Pempalaraeng, dan Kampung Talawid. Selanjutnya di Kecamatan Tabukan Tengah, bantuan disalurkan ke Kampung Miulu.

Di Kecamatan Tahuna Timur, APE diserahkan kepada SKB/Taman Bermain. Sementara itu, di Kecamatan Tabukan Selatan Tengah bantuan diterima Kampung Salurang, Kecamatan Tabukan Selatan Tenggara Kampung Sampakang dan Kampung Basauh, serta Kecamatan Manganitu Selatan Kampung Lapanggo dan Kampung Lapepahe.

DP2KBD berharap dengan adanya bantuan ini, para kader di tingkat kampung dapat lebih optimal dalam memberikan penyuluhan dan pendampingan kepada keluarga balita, sehingga upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia sejak dini dapat terwujud secara berkelanjutan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.