Bitung,MANADOLIVE.CO.ID- Kepolisian Resor Bitung hari Minggu 31 Desember 2023 menggelar Press Release di Mapolsek Maesa.
Kapolres Bitung AKBP Tommy Souisa, SIK didampingi Kasat Lantas AKP Riyan Wahyuningtiyas,SIK mengungkapkan bahwa kasus yang ditangani selang satu tahun 204 kasus jumlah warga meninggal akibat Lakalantas sebanyak 12 orang dengan luka ringan 23 orang, luka berat 9 orang kerugian material Rp.213 juta.
Dimana menurutnya kecelakaan kebanyakan terjadi di jalan SH Sarundajang dinominasikan sepeda motor 91 kasus kecelakaan tunggal dengan profesi kebanyakan karyawan.
Selanjutnya Kapolres Tommy menambahkan jam rawan Lakalantas pukul 16.00-24.00 wita.Guls







