MANADO, MANADOLIVE. CO. ID— Wali Kota Vicky Lumentut sangat memperhatikan peningkatan pendidikan di kota Manado. Untuk itu, pemimpin yang memiliki program Manado Cerdas meresmikan gedung baru Sekolah Dasar Negeri (SDN) 12, Selasa (3/2/2020). Dalam sambutannya, Walikota memberikan apresiasi kepada Diknas Kota Manado yang terus mencatatkan prestasi dengan berbagai penghargaan yang diterima oleh siswa SD dan SMP.
Apalagi siswa SDN 12 terkenal dengan siswanya yang banyak meraih prestasi di berbagai bidang. Untuk itu, Walikota sangat mengharapkan agar para kepala sekolah lebih kreatif dan terus meningkatkan pendidikan.
Dalam sambutannya, Walikota masih berkerinduan untuk memajukan program pendidikan di kota Manado. “Saya masih berkerinduan untuk memajukan program pendidikan, karena salah satu hal yang mendasar untuk meningkatkan pendidikan adalah dengan mengaktifkan minat baca bagi para siswa baik SD maupun SMP.
Karena dengan membaca adalah jendela dunia, “Dengan membaca kita bisa menjadi tahu apa saja yang ada didunia, sehingga saya mengharapkan agar para kepala sekolah bisa mengadakan ruang perpustakaan, dan itu sudah saya terapkan di kelurahan yang ada di kota Manado, “ harapnya.
Juga ditegaskan, membaca itu bukan hanya bagi para siswa, para guru juga harus membaca, “Jangan sampai perpusatakaan itu hanya menjadi ruangan yang alergi bagi para siswa, kalau perlu para guru juga harus rajin ke ruangan perpustakaan dan tahu semua tentang buku yang ada di dalam perpustakaan,’ tambahnya.
Sementara itu Kepala Sekolah SDN 12 Justin Naray dalam sambutannya melaporkan pembangunan gedung baru SDN 12, dan pembangunan pagar sekolah, dan juga dilaporkan bahwa sejak ada gedung baru, para siswa sudah tidak ada lagi yang masuk siang, dan semuanya sudah pagi hari.
Peresmian gedung baru SDN 12 juga dimeriahkan dengan tarian katrili, tarian kabasaran dan maengket serta baca puisi. Juga sebelum diresmikan dilakukan ibadah peresmian gedung baru SDN 12. (Rosita)








