Manado, MANADOLIVE.CO.ID– Perayaan Tahun Baru Islam1 Muharram 1446 H jatuh pada Minggu 7 Juli 2024. Untuk memeriahkan perayaan Tahun Baru Islam, Majelis Ta’lim ( MT) Al- Falah menggelar lomba jalan sehat.
Lomba jalan sehat tersebut diikuti 15 kelompok, kesemuanya adalah ibu-ibu dari berbagai majelis.
Ketua MT. Al-Falah Hasni Jaseh dalam sambutannya mengatakan pelaksanaan kegiatan sebenarnya hanya di kalangan anggota MT-Al Falah, dan sama sekali tidak ada dana, namun karena banyak majelis yang ikut berpartisipasi maka digelar lomba, dan panitia berusaha mengupayakan dana sendiri. “Kegiatan ini untuk memeriahkan perayaan Tahun Baru Islam, semoga di tahun baru ini kita diberikan kesehatan, kemudahan rezeki dan kesuksesan,” ujar Ibu Hasni Jaseh yang memberi apresiasi kepada panitia pelaksana yang dikomando Ibu Gamar Abdul Azis.
Route lomba jalan sehat tersebut dilepas di depan MT. Al-Falah , kemudian melewati ruas jalan hasanudin, dan masuk di ruas jalan Karang Ria, kemudian melewati ruas jalan Boulevard, masuk ke ruas jalan Sindulang Mas, lanjut ke ruas jalan Hasanudin, masuk ke jalan Kelurahan Islam, dan akhirnya finish di depan MT. Al-Falah.
Usai jalan sehat, para peserta pun disuguhi dengan makanan ringan. ( rosita)